PETROMAXNEWS.COM, Jakarta - Amalan ibadah yang Allah perintahkan kepada hambanya tentu mempunyai maksud dan tujuan yang akan bermanfaat bagi yang melakukannya. Termasuk wajib melaksanakan puasa di bulan Ramadan.
Hal tersebut diungkap kebenarannya oleh sejumlah pakar dan ahli kesehatan bahwa puasa satu bulan penuh yang dikerjakan umat Islam tidak saja bermanfaat secara spiritual, tapi juga membawa khasiat bagi kesehatan secara fisik dan mental.
President of the General Cadre Doctors Association (GCDA), Punjab, dr Masood Shaikh mengatakan ketika seseorang berpuasa, jumlah sel otak meningkat dan kinerja kognitif meningkat.
"Penurunan kadar kortisol selama Ramadhan mengurangi ketegangan dan tekanan psikologis," kata dr Masood Shaikh seperti dikutip dari laman dailytimes.com.pk, dikutip PetromaxNews.com dari PMJNews pada Sabtu 25 Maret 2023.
Disebutkan Masood bahwa 61,7 persen umat Islam yang tinggal di kawasan Asia-Pasifik, mereka menghadapi ancaman diabetes dan obesitas. Berkat mereka berpuasa, dapat mengurangi kemungkinan obesitas, penyakit jantung, dan stroke tersebut.
Puasa juga dipercaya dapat mengurangi ukuran perut, menghilangkan polutan dari tubuh, dan secara keseluruhan memiliki pengaruh yang menguntungkan bagi kesehatan.
Dengan berpuasa selama sebulan penuh di bulan Ramadhan, nafsu makan berkurang dan ukuran perut juga berkurang. Sehingga nafsu makan tetap rendah bahkan setelah Ramadhan dan obesitas berkurang.
"Selama Ramadhan, racun dalam lemak tubuh keluar dari tubuh, dan berdampak positif bagi kesehatan," ucapnya.
Dia menambahkan, selama Ramadhan perubahan seperti itu terjadi pada tubuh dan tubuh mendapat lebih banyak energi meski dengan sedikit makanan. Proses ini berlanjut bahkan setelah Ramadhan.
Maka sebagai pelajaran buat kita bahwa dengan berpuasa merupakan cara yang sangat efektif untuk menjaga kesehatan, termasuk membantu diet yang efektif.***
Artikel Terkait
Berikut Rukun Puasa yang Wajib Diketahui Umat Islam Agar Ibadah Puasa Ramadan Diterima Oleh Allah SWT
Inilah Aturan Bagi Umat Islam Saat Buka Puasa Ketika Perjalanan Menggunakan KRL Jabodetabek dan KRL Yogya-Solo